Seminar Bisnis Investasi Pasar Modal dan Re-Opening Galeri investasi Politeknik Piksi Ganesha

Investasi Pasar Modal Bagi Masyarakat Kampus Politeknik Piksi Ganesha

Fakultas Ekonomi Bisnis Kembali menyelenggarakan seminar nasional pada Sabtu (24/06/23) dengan tema “Investasi Pasar Modal dan Re-Opening Galeri Investasi Politeknik Piksi Ganesha” yang bertempat di Aula Gedung M lantai 3 Politeknik Piksi Ganesha.

Pada acara seminar nasional ini dibuka oleh Dr. H.K. Prihartono AH, S.SOS., S.KOM., M.M., CMA., MPM selaku Direktur Politeknik Piksi Ganesha. Selepas itu, acara dilanjutkan dengan menghadirkan 3 pemateri yang sangat luar biasa. Pemateri yang pertama yaitu Perwito, SE.,MM selaku Kaprodi Komputerisasi Akuntansi, Pemateri yang kedua yaitu Sri Herlinawati M.M., CFP dari Bursa Efek Indonesia – Jawa Barat, dan Pemateri yang ketiga yaitu Toto Andrianto S.E., M.M dari BRI dana Reksa Sekuritas.

Dengan diadakan seminar kali ini diharapkan para dosen dan mahasiswa bisa menjadi salah satu investor muda dan menjadi seorang pengusaha besar. Hal tersebut selaras dengan yang diucapkan oleh Direktur Politeknik Piksi Ganesha saat wawancara perihal tujuan dengan seminar ini, “Tujuan seminar bisnis investasi pasar modal hari ini menginginkan bahwa mahasiswa pasca lulus dari Politeknik Piksi Ganesha ada pembekalan bisa menjadi seorang pengusaha salah satunya menjadi seorang investor pasar modal. Jika ingin menjadi pengusaha itu kalau tidak punya modal banyak ya Ini adalah solusi karena dengan uang sedikit tapi kita bisa menjadi perdana modal dan kalau memang menguntungkan dan berkembang maka kita bisa memberi saham, anytime asal selama masa jam kerja dan ini juga resmi terdaftar di Bursa Efek Indonesia”.
Direktur Politeknik Piksi Ganesha juga mengatakan bahwa seminar pasar modal ini tidak ditujukan hanya untuk mahasiswa fakultas ekonomi bisnis saja melainkan untuk seluruh mahasiswa Politeknik Piksi Ganesha baik itu dari fakultas Kesehatan dan fakultas IT, “seminar ini sebenarnya nanti akan diundang untuk seluruh mahasiswa Politeknik Piksi Ganesha namun untuk pelaksaannya bertahap.” ucap Direktur Politeknik Piksi Ganesha.

Sementara itu, Wiwi
Warsiati, S.E., M.M selaku pengurus harian Galeri Investasi Politeknik Piksi Ganesha menjelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk salah satu kepedulian Politeknik Piksi Ganesha terhadap para mahasiswa dan memotivasi mereka agar bisa menjadi seorang pengusaha. Jadi meskipun dengan modal sedikit, mereka para mahasiswa tetap bisa berbisnis salah satunya adalah dengan berinvestasi.
Bersamaan dengan seminar juga dilaksanakan pembukaan kembali Galeri Investasi Politeknik Piksi Ganesha dengan harapan dapat menjadi salah satu wadah bagi mahasiswa untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa terhadap investasi. Bu Wiwi juga menyampaikan harapan dari seminar ini, “Harapan saya untuk kemajuannya lebih ke mahasiswa yang akan menggerakkannya, jadi nanti akan diadakan pelatihan gitu lalu yang saya inginkan ke depannya mahasiswa terus aktif dan bisa ikut bergabung sehingga bisa menjadi investor-investor muda.”