Workshop Transformasi Digital di Perguruan Tinggi

PT Sinergi Transformasi Digital berkolaborasi bersama
LLDIKTI Wilayah IV Jawa Barat menyelenggarakan Seminar & Workshop bertema

“Transformasi Digital di Perguruan Tinggi”

pada Rabu, 25 Oktober 2023 di Hotel Aston Tropicana, Bandung

Kegiatan ini dihadiri oleh segenap jajaran Wakil Rektor 1
dan penanggung jawab Perguruan Tinggi Negeri & Perguruan Tinggi Swasta di
bidang akademik & sumber daya

Pada sesi seminar di pagi hari berlangsung talkshow yang
dipandu oleh Bapak Tutus Kusuma, Manajer Kemitraan Strategis Kampus Merdeka,
dengan narasumber ahli yaitu :

1.Widyawan ST, M.Sc., Ph.D.

Direktorat Sistem & Sumber Data Informasi

Universitas Gadjah Mada

2.Sutedjo Tjahjadi

Strategy & Investment Director

PT Metrodata Electronics Tbk

Kemudian di siang hari secara dinamis telah dilaksanakan
beberapa kegiatan meliputi,

Sambutan dari Kepala LLDIKTI 4 Wilayah Jawa Barat,

Kemendikbudristek

Bapak Dr. M. Samsuri, S.Pd., M.T.

Penandatanganan Nota Kesepahaman antara

LLDIKTI 4 Wilayah Jawa Barat dan PT Sinergi Transformasi
Digital, Member of Metrodata

berisikan kesepakatan Sinergi Digital & LLDIKTI 4 untuk
bersinergi mendukung penuh program MBKM Kemendikbudristek,

dalam upaya melakukan transformasi digital dan mencetak
talenta digital, menuju Indonesia 2045

Dilanjutkan dengan pers conference yang dihadiri beberapa
media setempat dan pelaksanaan Forum Group Discussion bertemakan ‘Perencanaan
Strategis Implementasi TIK di Kampus’, yang difasilitasikan oleh Bapak Nurhadi
Irbath, Kepala Bidang Kemitraan Strategis Pelaksana Pusat Kampus Merdeka,
Kemendikbudristek

 

Sinergi Transformasi Digital

Berpacu dalam Mutu

Sinergi untuk Negeri

 

#LLDIKTIWilayah4

#MentorSehati

#MenjadiKatalisatorMelayaniSepenuhHati

#Kampusungu